Hari Kebangkitan Teknologi Nasional 2021, 10 Agustus 2021

 

Selamat Hari Kebangkitan Teknologi Nasional 2021

Selamat Hari Kebangkitan Teknologi Nasional 2021

Hari Kebangkitan Teknologi Nasional, disingkat Hakteknas merupakan salah satu hari bersejarah nasional yang diperingati setiap tanggal 10 Agustus berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 71 Tahun 1995. Tujuan peringatan Hakteknas selain untuk menghargai keberhasilan putra-putri Indonesia dalam memanfaatkan, menguasai, dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) serta untuk memberi dorongan kepada mereka untuk terus menerus membangkitkan daya inovasi dan kreasi guna kesejahteraan dan peradaban bangsa Indonesia. 

Peringatan Hakteknas yang merupakan tonggak sejarah kebangkitan teknologi ini berawal dari penerbangan perdana pesawat terbang N-250 Gatotkaca pada tanggal 10 Agustus 1995 di Bandung. Hasil karya anak bangsa ini menjadi bukti bahwa negara kita telah berhasil menumbuhkan inovasi dan jiwa mengembangkan iptek nasional.

Semangat Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ini memberikan dorongan supaya kita terus berupaya dalam hal mengembangkan secara terus menerus untuk inovasi yang bermanfaat dan berguna untuk bangsa kita tercinta.

0 Komentar