Renungan Harian: Selasa, 13 Januari 2026 - Melayani Dengan Hikmat Roh Kudus

Renungan Harian Selasa, 13 Januari 2026 - Melayani Dengan Hikmat Roh Kudus
Selasa, 13 Januari 2026

Melayani Dengan Hikmat Roh Kudus

Bacaan Alkitab: Kisah Para Rasul 6:1-7

Dalam setiap pekerjaan yang kita lakukan, tidak hanya keterampilan yang dibutuhkan, tetapi juga hikmat untuk bekerja dengan baik. Dalam setiap hal yang dikerjakan, kita membutuhkan hikmat Allah untuk melakukan dan menyelesaikannya, demikianpun dalam konteks pelayanan.

Gereja mula-mula tidak luput dari masalah, yakni pelayanan terhadap janda-janda orang Yahudi yang berbahasa Yunani terabaikan. Mereka merasa diabaikan dan diperlakukan tidak adil sehingga menimbulkan sungut-sungut. Para rasul sadar bahwa telah muncul sebuah situasi yang tidak sehat. Oleh karena itu, Para rasul dengan hikmat Roh Kudus memutuskan untuk memilih tujuh orang yang penuh iman dan hikmat untuk menangani pelayanan ini. Keputusan tersebut memungkinkan para rasul fokus pada doa dan pemberitaan firman. Akibatnya, firman Tuhan semakin tersebar, dan jumlah murid bertambah banyak.

Pelayanan yang efektif membutuhkan hikmat, dan hikmat sejati berasal dari Roh Kudus. Pimpinan Roh Kudus sangat penting dalam pelayanan. Roh Kudus dapat memberikan kita kekuatan, hikmat, dan pengetahuan untuk melayani dengan efektif. Karena itu, dalam setiap tantangan pelayanan, kita dipanggil untuk mencari bimbingan-Nya agar keputusan yang diambil membawa berkat dan pertumbuhan rohani. Hikmat Roh Kudus juga membantu kita melayani dengan kasih, keadilan, dan kebijaksanaan dalam setiap keputusan serta tindakan.

Hikmat sejati bukan hanya mengetahui apa yang benar, tetapi melakukannya dengan kasih. Mari melayani dengan hikmat yang memuliakan Tuhan.


Pelayanan membutuhkan hikmat dan kekuatan dari Roh Kudus untuk membawa dampak

0 Komentar