Renungan Harian: Sabtu, 11 Maret 2023 - Pengaruh Hidup Yang Konsisten

Renungan Harian: Sabtu, 11 Maret 2023 -  Pengaruh Hidup Yang Konsisten

Sabtu, 11 Maret 2023

Pengaruh Hidup Yang Konsisten

Bacaan Alkitab: Kisah Para Rasul 28:11-16,30-31

Ketika membaca Obituari dari Eugene Patterson, seorang editor surat kabar Atlanta Constitution (1960-1968) yang mendapat Penghargaan Pulitzer. Selama bertahun-tahun Patterson menjadi orang yang sangat berani menyampaikan pendapatnya tentang hak asasi manusia di tengah banyaknya orang mengagungkan ras. Setiap harinya ia menulis satu kolom selama 8 tahun. Seluruhnya ada 2.922 kolom surat kabar! Hari demi hari dan tahun demi tahun. Keberanian dan konsistensi menjadi faktor utama yang memberi pengaruh dari kehidupannya.

Kualitas yang sama terdapat dalam diri Rasul Paulus, mencatat keberaniannya dalam menghadapi situasi demi situasi yang mengerikan (Kis. 13-28). Setelah kapal yang ditumpanginya karam dalam perjalanannya untuk diadili di hadapan Kaisar, ia pun mendarat di wilayah selatan Roma. Di sana ada banyak saudara seiman yang datang menemuinya (Kis. 28:11-15). Paulus mengucap syukur kepada Allah dan hatinya dikuatkan kembali. Sekalipun hidup sebagai tawanan, ia diizinkan untuk tinggal di dalam rumah yang disewanya sendiri, dan ia dapat menerima semua jemaat yang datang mengunjunginya. Paulus dengan leluasa memberitakan Kerajaan Allah dan mengajar tentang Tuhan Yesus Kristus (ay.30-31).

Sebagai pengikut Yesus, kita dapat memberi dan menerima dorongan semangat dengan konsisten seperti yang dimiliki oleh Eugene Patterson atau Paulus untuk meneguhkan dan menguatkan satu sama lain.

Teguhkan keberanianmu, tiap hari hingga akhir; Melangkah majulah dalam kekuatan Tuhan; Percaya penuh pada Yesus, Juruselamat dan Sobatmu, Dan renungkanlah firman-Nya yang penuh berkat.


Ketika orang berbagi ketakutannya kepadamu,
bagikanlah keberanianmu kepada mereka.

0 Komentar