Renungan Harian: Jumat, 24 Maret 2023 - Tetap Beriman Meski Ditentang

Renungan Harian: Jumat, 24 Maret 2023 - Tetap Beriman Meski Ditentang

Jumat, 24 Maret 2023

Tetap Beriman Meski Ditentang

Bacaan Alkitab: Daniel 3:18-27

Esther dibesarkan oleh salah satu suku di Filipina yang menentang kekristenan. Esther menerima keselamatan dalam Tuhan Yesus melalui ketekunan doa bibinya. Ketika itu ia sedang berjuang melawan penyakit yang mengancam nyawanya. Sekarang Esther sibuk melayani menjadi pemimpin kelas pendalaman Alkitab di komunitas lokalnya. Ia tetap melayani dengan penuh sukacita, sekalipun sejumlah ancaman, kekerasan dan pembunuhan berusaha menghalangi niatnya. Ester berkata, “Aku tidak bisa berhenti memberi tahu orang tentang Yesus karena aku sudah mengalami sendiri kuasa, kasih, kebaikan, dan kesetiaan Allah dalam hidupku.”

Melayani Allah di tengah lingkungan yang menentang iman Kristen memang dialami oleh banyak orang saat ini. Itu pula yang dialami oleh Sadrakh, Mesakh, dan Abednego, tiga pemuda Israel yang hidup dalam penawanan di Babel. Dalam kitab Daniel, kita melihat bagaimana mereka bertiga tetap menolak sujud menyembah patung emas raksasa Raja Nebukadnezar, sekalipun di bawah ancaman hukuman mati. Mereka bersaksi bahwa Allah sanggup melindungi mereka, tetapi mereka memilih untuk tetap melayani-Nya “seandainya” Dia tidak menyelamatkan mereka (Dan. 3:18). Ketika mereka dilemparkan ke dalam perapian, Allah benar-benar ikut menemani mereka dalam penderitaan mereka (ay.25). Terkejutlah semua orang karena mereka selamat, bahkan “rambut di kepala mereka tidak hangus” (ay.27).

Contoh-contoh orang beriman dari zaman dahulu hingga sekarang mengingatkan kita bahwa Roh Allah senantiasa menyertai kita. Dia hadir untuk menguatkan dan menopang ketika kita memilih taat kepada-Nya, bahkan “seandainya” keadaan yang terjadi berbeda dari yang kita harapkan.


Ya Allah, tolonglah aku agar tetap mengikut-Mu dengan penuh sukacita,
sekalipun banyak yang menentangnya.

0 Komentar