Prestasi Siswa IP di Rushd English Competition 2023

Prestasi Siswa IP di Rushd English Competition 2023

Siswa International Program Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta mengikuti Rushd English Competition (REC) 2023. Kompetisi Bahasa Inggris terbesar se-Solo Raya ini diikuti oleh ratusan siswa SMP/MTs sederajat dari berbagai sekolah di Surakarta, Boyolali, Sukoharjo, Karanganyar, Wonogiri, Sragen dan Klaten.

Babak penyisihan REC 2022 telah dilaksanakan pada tanggal 11 Desember 2022. Babak Penyisihan diadakan secara online dan diikuti oleh 270 peserta.

Dari 270 peserta, 100 peserta yang lolos babak penyisihan kemudian masuk ke babak final yang diadakan pada 28 Januari 2023. Babak Final diadakan secara tatap muka di SMA Unggulan Rushd, Sragen, Jawa Tengah.

Siswa International Program Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta bersaing dengan ratusan siswa dari berbagai sekolah dan mengeluarkan kemampuan terbaik mereka. Akhirnya perjuangan mereka membuahkan hasil.

Siswa International Program Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta membawa pulang medali emas, perak dan perunggu.

Medali Emas (1 Juta Rupiah):
- Chelsea Josephine Candra

Medali Perak (750 Ribu Rupiah):
- Valencia Vannia Prasetyo
- Matthew Darren Setiawan
- Gabriella Chelsea Adita

Medali Perunggu (500 Ribu Rupiah):
- Audrey Avalokitesvara Nathania

Bersyukur pada Tuhan atas kerja keras siswa-siswi International Program yang berbuah manis meraih medali Emas, Perak, dan perunggu yang mengharumkan nama sekolah. Semoga hasil yang diraih ini tidak membuat cepat puas tetapi menjadi pembelajaran bagi siswa-siswi International Program Kalam Kudus agar di tahun-tahun ke depan bisa lebih baik lagi dalam menghasilkan karya-karya yang akan memberikan sumbangsih bagi kemajuan bangsa serta Kemuliaan Nama Tuhan.

0 Komentar