SKKK Surakarta Gelar Ibadah Awal Tahun Pelajaran 2022/2023

SKKK Surakarta Gelar Ibadah Awal Tahun Pelajaran 2022/2023

Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta telah memasuki tahun pelajaran 2022/2023. Tahun ajaran baru ini dimulai dengan Ibadah yang diikuti oleh guru-karyawan semua jenjang dari jenjang dari PK2P2A, Kid Gym, KB, TK, SD, SMP, SMA, hingga International Program (IP). Ibadah ini diselenggarakan pada pada hari Sabtu, 23 Juli 2022. Berbeda dengan 2 tahun sebelumnya, Ibadah tahun ini mulai dilakukan ibadah onsite di Aula lantai 4 SD Kristen Kalam Kudus Surakarta.

Ibadah pagi itu diawali dengan menyanyikan lagu pujian serta penyembahan dan dilanjutkan pelayanan Firman Tuhan oleh Bapak Jimmy Singal, M.Pd. Bapak Jimmy Singal, M.Pd menyampaikan Firman Tuhan dengan tema "Christ-like Character". Dengan tema ini, diharapkan guru dan karyawan Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta memiliki hati dan karakter seperti Kristus. Bapak Jimmy Singal, M.Pd juga menyampaikan tentang pentingnya mengenalkan Kristus kepada siswa di dalam proses pendidikan. Guru dan karyawan SKKK Surakarta adalah pelayan Kristus yang melayani di bidang pendidikan.

Setelah Ibadah selesai, Acara dilanjutkan dengan perkenalan Ketua Yayasan Kristen Kalam Kudus Indonesia Cabang Surakarta, yaitu: Bapak Djoko Istojo, Ir. M.M. Kemudian dilanjutkan dengan pengarahan dari Ibu Dra. Riana Setiadi, M.Pd selaku Direktur Pelaksana Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta, tentang beberapa agenda yang akan diadakan Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta, beberapa diantaranya adalah Kurikulum HIKMAT dan Kalam Kudus Fair 2022.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan perkenalan guru dan karyawan baru yang bergabung dengan SKKK Surakarta pada tahun pelajaran 2022/2023, mulai dari guru dan karyawan dari PK2P2A hingga SMA. Kegiatan Ibadah Awal Tahun Pelajaran 2022/2023 pagi itu diakhiri dengan foto bersama dengan Bapak Jimmy Singal, M.Pd., Bapak Djoko Istojo, Ir. M.M., Ibu Dra. Riana Setiadi, M.Pd., dan beberapa perwakilan dari Badan Pengurus Yayasan Kristen Kalam Kudus Indonesia Cabang Surakarta.

Kiranya setiap guru dan karyawan SKKK Surakarta diteguhkan menjalani panggilan sebagai Pendidik Kristen yang semakin serupa Kristus.

0 Komentar