Renungan Harian: Jumat, 19 November 2021 - Persembahan Pujian dan Syukur Kepada Tuhan

Renungan Harian: Jumat, 19 November 2021 - Persembahan Pujian dan Syukur Kepada Tuhan


Jumat, 19 November 2021

Persembahan Pujian dan Syukur Kepada Tuhan

Bacaan Alkitab : Mazmur 116:12-19


Duke Wellington adalah pemimpin militer Inggris Raya yang merasa menyesal karena belum pernah belajar mengenai rahasia pujian semasa hidupnya. Dia memiliki banyak pencapaian dan bahkan pernah mengalahkan Napoleon Bonaparte di Waterloo. Dia seorang yang brilian dan yang tidak mudah puas dengan pencapaian-pencapaian yang telah dapatkannya.

Ketika menjadi tua, dia menyadari bahwa ada bagian dari hidupnya yang perlu diubah. Seorang wanita bertanya kepadanya, "Jika Anda diberi kesempatan untuk mengulangi hidup Anda sekali lagi, hal berbeda apa yang akan Anda lakukan?" Duke berpikir dan berkata dengan hati-hati, "Saya akan mengucap syukur dan lebih bersyukur lagi." Hal ini adalah pelajaran bagi kita semua; jika kita mau belajar menjadi orang-orang yang memiliki sikap memuji dan bersyukur, hari-hari di dalam hidup kita akan mengalami sebuah pencapaian yang luar biasa.

Mazmur Daud berkata bahwa tali-tali maut telah melilitnya. Hidupnya dipenuhi dengan kegentaran, mengalami kesesakan dan kedukaan. Ia memohon kepada Allah agar diluputkan dari semua hal yang menakutkannya itu. Allah menjawab semua pergumulan Daud. Itu sebabnya Daud bertanya, “Bagaimana akan ku balas kepada Tuhan segala kebajikan-Nya kepadaku?” Dan Daud menemukan jawabannya; "Aku akan mempersembahkan korban syukur kepada-Mu, dan akan menyerukan nama TUHAN."

Allah telah memberikan banyak hal, pertolongan, penyertaan, perlindungan, kecukupan setiap waktu, sepanjang tahun kepada kita. Allah tidak pernah menuntut kita untuk memberi persembahan yang banyak karena Allah telah memberikan yang banyak juga. Yang Allah mau adalah lakukan segala sesuatu dengan segenap hati dan sesederhana bersyukur.


Langkah Awal Menerima Pertolongan Tuhan Adalah Sesederhana Bersyukur.

0 Komentar