KB Kristen Kalam Kudus Surakarta meraih Juara 1 lomba Defile Costume yang diadakan Gugus PAUD Kota Surakarta. Siswa-siswi KB Kalam Kudus mengikuti lomba defile yang juga berarti barisan atau parade ini pada 29 Agustus 2018 di Taman Satwa Taru Jurug, Surakarta.
Siswa-siswi KB Kristen Kalam Kudus Surakarta terlihat menikmati serta antusias mengikuti lomba ini. Pada lomba ini, mereka membawakan defile dengan tema pakaian adat nusantara. Mulai dari pakaian adat daerah Sumatera, Jawa, Kalimantan, Bali, hingga Papua. Tema kostum yang dikenakan akhirnya mengantarkan mereka meraih juara 1.
FOLLOW THE Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow Sekolah Kristen Kalam Kudus Surakarta on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram