Mengenal Buah Lokal, Siswa Kelas 3 SD KK Kunjungi Hortimart

Mengenal Buah Lokal, Siswa Kelas 3 SD KK Kunjungi Hortimart

SD Kristen Kalam Kudus Surakarta mengajak siswa kelas 3 untuk mengenal tanaman buah lokal beserta cara budidayanya di Hortimart Agro Center pada tanggal 23 Maret 2018. Siswa kelas 3 didampingi beberapa guru berangkat bersama-sama menuju lokasi Hortimart Agro Center di Bawen, Semarang, Jawa Tengah dengan menggunakan Bus.

Sesampainya di Hortimart Agro Center siswa kelas 3 SD Kristen Kalam Kudus Surakarta dikenalkan dengan bahan-bahan yang digunakan untuk budidaya tanaman buah lokal, mulai dari media tanam, polybag, benih, pembibitan, hingga pemanenan. Kemudian, siswa kelas 3 SD Kristen Kalam Kudus Surakarta diajak untuk berkeliling perkebunan di area Hortimart Agro Center.

Di perkebunan Hortimart Agro Center, siswa kelas 3 diajak untuk memanen buah yang siap panen. Buah yang sudah siap untuk dipanen saat itu adalah buah Kelengkeng. Selain memetik buah Kelengkeng, mereka juga diajak untuk melihat produk-produk buah dan sayur lokal organik.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa kelas 3 SD Kristen Kalam Kudus Surakarta bisa mengenal lebih dekat buah-buahan lokal dan cara pembudidayaan tanaman buah lokal serta mengembangkan interaksi positif antara siswa dengan lingkungan Hortimart Agro Center.

0 Komentar