Kegiatan VBS KB-TK Kristen Kalam Kudus Surakarta Hari Ke 2

Kegiatan VBS KB-TK Kristen Kalam Kudus Surakarta Hari Ke 2

Kegiatan VBS KB-TK Kristen Kalam Kudus Surakarta sudah menginjak hari kedua, kegiatan di hari kedua ini tak kalah seru dengan kegiatan pembuka kemarin. VBS hari kedua mengusung tema “God is Still in Charge”. Sama seperti hari pertama, kegiatan VBS hari kedua dibagi menjadi enam kegiatan utama.

Kegiatan pertama yaitu The Relationship Broken (Relasi dengan Allah Rusak). pada kegiatan pertama, siswa-siswi KB-TK Kristen Kalam Kudus Surakarta diajarkan bahwa dosa merusak segalanya, tetapi Allah masih  memegang kendali (Kejadian 3 & Roma 3:23).

Kegiatan kedua yaitu Planet Marble. Kegiatan Planet Marble ini bertujuan untuk mengingatkan siswa bahwa planet-planet yang mengitari matahari juga ciptaan Tuhan (semuanya diciptakan Tuhan untuk manusia supaya tetap hidup).

Kegiatan ketiga dinamakan dengan Planet Hop. Di kegiatan ketiga ini, siswa diajak untuk melompat ke dalamhoola hop yang melambangkan jatuh ke dalam lingkaran dosa dan diajak untuk mau  keluar darinya - serta menyanyi bersama lagu VBS.

Kegiatan keempat yaitu Mission Letter. Di kegiatan Mission Letter ini masing-masing siswa diberi Surat Misiyang isinya mengajak siswa untuk mengumpulkan barang-barang yang akan dibagikan pada orang-orang yang membutuhkan sebagai perwujudan membagi Kasih Allah.

Kegiatan kelima adalah Heart of Pudding. Dalam kegiatan kelima ini siswa diajak untuk menghias puding cokelat dengan fla putih yang membentuk hati. Tujuan dari kegiatan kelima ini adalah agar siswa mengerti bahwa Allah tetap mengasihi mereka meskipun jatuh dalam dosa.

Kegiatan keenam yaitu He Loves Me, Me, Me. Kegiatan terakhir di hari kedua ini dikemas dalam kegiatan tanya-jawab pada siswa tentang “Dosa”; Bermain tentang membedakan dosa & perbuatan baik; serta Berdoa dalam kelompok kecil, mengaku pada Yesus bahwa kita berdosa dan pelu diselamatkan.

0 Komentar