My Green Valentine: Memeriahkan Valentine dengan Cara Unik

My Green Valentine: Memeriahkan Valentine dengan Cara Unik

International Program - Kalam Kudus Christian School - SD Kristen Kalam Kudus Surakarta memeriahkan hari Valentine dengan cara yang unik. Perayaan Valentine biasanya khas dipenuhi warna merah muda atau pink, tetapi perayaan Valentine di IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta ini didominasi warna hijau dan mengambil tema “My Green Valentine”.

Kegiatan My Green Valentine mengajak siswa-siswi IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta memeriahkan hari Valentine dengan konsep yang berbeda, namun inti kegiatannya tetap sama, yaitu kasih sayang. Kasih sayang tidak hanya diwujudkan dalam mengasihi sesama manusia, tetapi juga mengasihi lingkungan tempat tinggal kita. Salah satu bentuk mengasihi lingkungan adalah memanfaatkan barang yang tidak terpakai menjadi barang baru yang berguna dengan tujuan untuk mengurangi jumlah pencemaran.

Siswa-siswi IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta diajak untuk mengurangi jumlah polusi dengan melakukan daur ulang. Siswa-siswi IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta mengumpulkan botol air mineral dan membuatnya menjadi tempat pensil yang indah. Guru IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta juga mengajarkan bahwa barang yang sudah tidak berguna, jika dimanfaatkan sebaik-baiknya bisa menjadi barang baru yang lebih berguna.

Dengan kegiatan My Green Valentine ini diharapkan siswa IP SD Kristen Kalam Kudus Surakarta dapat lebih mencintai dan mengasihi sesama manusia dan juga lingkungan tempat tinggal mereka.

0 Komentar